Kontributor

Kamis, 28 Desember 2017

The Pianist And Me (Dari Seorang Fan Menjadi Teman Dekat) #Pria Berbaju Tentara Nazi#



Salatiga 2009
Aku tiba di kos – kosan cewek yang jauh hari sudah ku booking. Aku sangat suka bangunannya yang oriental, bahkan ada patung naganya, meski bangunan ini tua, dingin, dan menyeramkan. Serius, serem banget karena tiap malam kamarku selalu didatangi cewek cantik berambut panjang berbaju putih yang dulu matinya bunuh diri di menara airnya. (Yang ini beneran soalnya Ibuku sempat berkonsultasi dengan seseorang di parokiku yang memiliki "kelebihan")
Kendati demikian aku tetap senang, secara dekat Gereja Katolik. Aku bisa jalan kaki ikut misa pagi tiap hari mumpung belum sibuk ^_^
Begitulah tiap pagi aku ke gereja. Sampai suatu pagi di hari minggu, aku melihat dia, dia duduk 3 sampai 4 baris di depanku. Kalau kamu mengira aku jatuh cinta pada pandangan pertama, kamu salah. Aku penasaran kenapa di tahun 2009 ada orang yang berpakaian ala tentara Nazi persis seperti yang ku lihat di buku sejarah perang dunia ke dua, lengkap dengan atributnya dari kepala sampai ujung kaki.
Tapi di hari – hari selanjutnya, di minggu – minggu kemudian aku gak melihat dia lagi.
Sampai pada saat semester antara, karena ayahku sakit dan kiriman dari ibu tidak menentu, akupun bekerja di sebuah toko tas import… aku yang waktu itu sedang bersih – bersih toko melihatnya berjalan kaki dari arah tempat les musik.
Aku baru menyadari kalau dia cukup tampan. Tapi siapakah dia? Kenapa dia selalu memakai pakaian itu?

Tidak ada komentar:

Posting Komentar